Setelah KFC mengenalkan menu salted egg (telur asin) dan menjadi hype di masanya, hingga Yoshinoya yang mengenalkan menu Beef Bowl dengan topping Salted Egg & Japanese Nori, vendor vendor lainnya pun mulai mengikuti jejak mereka dengan mengeluarkan menu dengan bahan dari telur asin. Salah satu vendor mie instan ternama, Indomie, pun tak mau kalah mengeluarkan produk dengan rasa telur asin.
Produk yang diberi label Premium Collection ini masih belum dijual bebas di pasaran. Saat ini, Indomie Premium Collectrion Salted Egg ini hanya dijual secara online melalui marketplace, antara lain Indomaret Online, Elevenia, dan beberapa situs marketplace lainnya.
UPDATE:
Indomie Salted Egg sudah tersedia di supermarket terdekat
Saya mendapatkan kesempatan untuk mencoba indomie salted egg karena salah satu teman berhasil mendapatkan pre order yang awalnya sangat susah untuk dibeli. Thanks to Mas Leo. Saya pun cukup penasaran dengan rasa dari premium collection satu ini.
Di dalam satu bungkus Indomie Salted Egg terdapat seporsi mie instan yang ukurannya sedikit lebih besar dari indomie original. Selain itu, terdapat pula satu bungkus bumbu pasta serta bubuk cabe dan bahan pelengkap yang sepertinya adalah kuning telur dalam bentuk serbuk.
Untuk membuat indomie rasa telur asin, hampir sama seperti membuat indomie lainnya, antara lain sebagai berikut:
Panaskan air di dalam panci terlebih dahulu. Buka bungkus indomie, masukkan mie instan ke dalam air mendidih. Tambahkan pelengkap lainnya seperti sosis.
Ada sedikit perbedaan ketika menyiapkan bumbu. Pada indomie salted egg, masukkan terlebih dahulu bumbu pasta beserta bubuk cabe ke piring / mangkuk. Ingat, pada tahap ini jangan masukkan bahan pelengkap yang menjadi satu dengan bubuk cabe.
Jika mie instan sudah terlihat matang, tiriskan dan pindah mie instan ke mangkuk / piring yang telah dimasukkan bumbu.
Aduk mie instan sehingga bumbu merata
Taburkan bahan pelengkap di atas mie
Indomie Salted Egg siap disajikan
Untuk masalah rasa, bagi lidah saya mungkin telur asinnya kurang terasa asin, malah hampir seperti rasa kuning telur biasa. Bumbu bumbu lainnya terasa cocok di lidah. Tapi kembali kepada selera masing masing.
Semoga Indomie makin sukses dan dapat selalu berkreasi memanjakan lidah para penggemar mie di seluruh dunia. Salam dari pinggir kota Surabaya.